JAKARTA, 11 Juli 2011 – Pemesanan taksi semakin mudah dengan akan diluncurkannya layanan aplikasi Blue Bird Group Taxi Reservation di smartphone (Blackberry). Ini menjadi solusi dan alternatif bagi para pelanggan, terlebih lagi ketika sedang terburu-buru dan sedang kehabisan pulsa telepon.
Aplikasi yang bernama Blue Bird Group Taxi Reservation for Blackberry adalah layanan terbaru dari Blue Bird Group untuk mereka para pengguna taksi. Di dalamnya terdapat aplikasi untuk memesan taksi yang secara realtime dapat langsung mengetahui nomor taksi dan menampilkan posisinya pada fasilitas peta perangkat Blackberry. Layanan ini dapat dinikmati baik dengan memanfaatkan perangkat Global Positioning System (GPS) yang umumnya telah dibenamkan dalam perangkat Blackberry ataupun dengan memanfaatkan lokasi pemancar GSM terdekat.
“Paling lambat bulan Agustus mendatang kami akan meluncurkan aplikasi Blue Bird bagi para pengguna smartphone Blackberry, untuk memudahkan masyarakat memesan taksi,” ucap Teguh Wijayanto, Head of Public Relation. Dengan adanya layanan aplikasi Blue Bird di ponsel Blackberry, masyarakat dapat dengan mudah memesan taksi dimana pun di seputar ibukota dan kapan pun serta tidak perlu dibebani pulsa.
Saat ini sudah ada aplikasi pemesanan taksi Blue Bird Group untuk Blackberry yang tersebar di masyarakat. Aplikasi tersebut memang aplikasi resmi dari Blue Bird, namun masih berupa uji coba dalam versi Beta. “Kami masih dalam tahap ujicoba dengan aplikasi ini. Semaksimal mungkin kami akan mengakomodir kebutuhan masyarakat para pengguna taksi melalui aplikasi BB Blue Bird, khususnya bagi mereka yang menggunakan BB,” jelas Teguh. Aplikasi ini nantinya dapat di-download secara gratis dari Blackberry Application World.
Selanjutnya, Blue Bird Group juga berencana untuk meluncurkan layanan aplikasi untuk smartphone dengan platform lainnya yang banyak digunakan masyarakat, sehingga semakin banyak pilihan bagi para pelanggan.
Tentang Blue Bird Group
Blue Bird adalah salah satu layanan transportasi dari Blue Bird Group. Tidak hanya sebagai transportasi, taksi Blue Bird sudah menjadi cara hidup dari banyak penduduk ibukota. Dari hanya berjumlah 25 taksi di tahun 1972, Blue Bird Group telah melalui banyak tahap uji coba dan saat ini telah mencapai 20.000 armada. Melayani lebih dari delapan setengah juta penumpang setiap bulannya, Blue Bird Group memiliki layanan yang menjangkau berbagai spektrum, antara lain: taksi dengan target khalayak menengah ke atas (Silver Bird), penyewaan mobil (Golden Bird), penyewaan bis (Big Bird) dan truk kontainer (Iron Bird).
Saat ini layanan taksi Blue Bird dapat dinikmati di banyak kota besar di Indonesia, termasuk Jakarta, Bali, Bandung, Banten, Lombok, Semarang, Surabaya, Manado dan Medan.
Leave a Reply