20Aug, 2013

LinkedIn Memperkenalkan Fitur Halaman Universitas

Jakarta, 20 Agustus 2013Tiga tahun yang lalu, saya dan putri saya mengunjungi berbagai kampus untuk memilih universitas yang tepat. Saya berharap ia akan tetap tinggal di California, namun harapan saya itu tidak terwujud. Putri saya telah menjatuhkan pilihan pada sebuah universitas yang berjarak 4.000 km jauhnya. Mau tidak mau saya harus mengakui bahwa sekolah pilihannya memang yang paling tepat, karena menawarkan program teknik elektro dan musik yang sama unggul.

Dalam beberapa tahun terakhir, saya menyaksikan putri saya dan teman-temannya berjuang untuk menentukan pilihan seperti ini. Sering kali mereka memilih begitu saja tanpa pertimbangan yang matang. Banyak di antara mereka yang sudah bisa memutuskan ingin mempelajari apa, namun masih belum mempunyai bayangan karier setelah selesai bersekolah. Banyak juga yang sudah tahu ingin berkarier sebagai apa, namun masih belum tahu sekolah mana yang paling tepat. Beberapa memiliki kerabat atau keluarga yang dapat mendukung mereka dalam mengambil keputusan seperti ini, namun bagi yang tidak, sering kali mereka hanya mampu menerka-nerka.

Karena saya bekerja di LinkedIn, saya menyadari bahwa di balik jutaan profil anggota, terdapat banyak sekali wawasan mengenai karier yang merupakan hasil dari didikan beragam universitas di seluruh dunia. Jika dimanfaatkan, wawasan tersebut dapat memberi nilai yang luar biasa bagi pelajar: membantu mereka memahami masa depan yang bisa meraka raih serta membangun jaringan yang akan mendukung mereka mencapai kesuksesan baik di dalam maupun di luar lingkungan perkuliahan.

Singkatnya, saat saya dan putri saya kembali ke rumah kami, ia memutuskan untuk memilih sekolah yang berjarak jauh tersebut. Saya pun memutar otak demi mencari cara untuk mempermudah proses seperti yang dialami putri saya, hingga akhirnya saya mengambil peran di LinkedIn untuk mulai mengembangkan ide ini. — Christina Allen.

Hari ini LinkedIn meluncurkan Halaman Universitas (University Pages), yang dapat membantu pelajar mengambil keputusan penting dalam hidupnya, mulai dari memilih kampus yang tepat hingga meniti jenjang karier yang sukses.

Halaman_Universitas_LinkedIn

Dengan Halaman Universitas, anggota LinkedIn dapat:

• Mengikuti Universitas: Dapatkan update resmi tentang berita dan aktivitas kampus. Anda juga dapat mengajukan pertanyaan dan menghubungi komunitas kampus dan alumni.

• Menelusuri Banyak Universitas di Dunia: Cari sekolah di lokasi spesifik, pelajari karier yang dimiliki oleh lulusan sekolah tersebut, dan hubungi siswa atau alumni untuk mendapatkan tips.

• Mendapatkan Tips dari Alumni Terkemuka: Dari astronot hingga arsitek, eksekutif hingga artis, cari tahu para profesional terkemuka yang bersekolah di sana dan telah melakukan banyak hal hebat setelah kelulusannya.

• Memperluas Peluang Anda: Cari tahu beragam jenis pekerjaan yang dimiliki oleh alumni. Ketahui posisi yang mereka miliki, di mana mereka bekerja, dan juga keahlian yang mereka dapatkan seiring dengan berkembangnya karier mereka.

• Membangun Jaringan Pendukung Karier Anda: Buat dan kembangkan jaringan profesional yang dapat membantu masa depan Anda.

Selain itu, mulai tanggal 12 September mendatang LinkedIn akan tersedia untuk pelajar sekolah menengah atas (SMA)*, yang bisa memanfaatkan LinkedIn untuk mencari informasi mengenai universitas di seluruh dunia, memperluas pemahaman mereka mengenai peluang karier, serta membangun jaringan keluarga dan teman untuk membimbing mereka melalui masa-masa terpenting dalam kehidupannya.

Mulai hari ini, anggota LinkedIn dapat menelusuri 200 universitas yang telah menggunakan layanan ini, termasuk INSEAD, New York University, University of California San Diego, Fundação Getúlio Vargas, University of Michigan, Villanova, Rochester Institute of Technology, University of Illinois, dan lebih banyak lagi. Dalam beberapa minggu ke depan, ribuan sekolah lainnya akan diberi akses ke Halaman Universitas mereka. Pelajari lebih lanjut tentang manfaat LinkedIn bagi pelajar, alumni dan fakultas di http://www.linkedin.com/edu/.

*Persyaratan usia pendaftar di negara lain mungkin berbeda-beda.

Leave a Reply

%d bloggers like this: