24Mar, 2011

Teknologi “100G Lebih” dari ZTE Memecahkan Rekor Dunia

fiber-optical-background24 March 2011, Shenzhen – ZTE Corporation (“ZTE”) (H share stock code: 0763.HK / A share stock code: 000063.SZ), sebuah perusahaan penyedia perangkat telekomunikasi dan solusi-solusi jaring terdepan di dunia, hari ini mengumumkan bahwa ZTE telah memecahkan rekor dunia sebelumnya untuk rating kecepatan transmisi kanal tunggal 1Tb/dtk dengan mencatatkan rekor rating kecepatan kanal tunggal sebesar 10Tb/dtk pada percobaan pertamanya.

Signal-signal optik secara sukses ditransmisikan melalui sebuah kabel fiber standar model tunggal sepanjang 640km, dan dipresentasikan pada ajang Konferensi OFC/NFOEC 2011 di Los Angeles, CA, AS. Rekor dunia baru ini memberikan sebuah landasan bagi penelitian lain di masa mendatang atas teknologi transmisi optik dengan rating kecepatan lebih tinggi untuk kanal tunggal.


Percobaan ini menggunakan “teknologi carrier generation” ZTE yang telah dipatenkan guna menghasilkan 112 coherent dan frequency-locked optical sub-carriers; dengan masing-masing sub-carrier membawa 100Gbit/dtk signal-signal optical, dan secara sukses mewujudkan signal-signal optikal dengan sebuah rating kanal tunggal sebesar 11.2 Tb/dtk, sebuah total rating lini 10Tb/dtk ditambah kelebihan beban seperti FEC.  

100G (gigabit per second) adalah sebuah layanan masa depan bagi para operator yang ingin mengukur jaringan-jaringan metro, edge dan core mereka tanpa penurunan kinerja atau biaya dan kompleksitas yang tidak perlu dari proses re-engineering jaringan. ZTE telah mengambil bagian di industri sebagai salah satu perusahaan penyedia yang turut mengembangkan generasi selanjutnya dari solusi-solusi 100G baik di wilayah IP dan optik. Pada wilayah optik, teknologi 100G generasi lanjutan yang paling nyata adalah sebuah solusi inovatif dan secara ekonomis memungkinkan untuk penerapan-penerapan baru. Sama halnya dalam wilayah IP, kekuatan dari 100 Gigabit Ethernet (100GE) – dengan layanan-layanan diseluruh jaringan metro, edge dan core – mewakili sebuah titik modulasi pada evolusi jaringan.

Pada sebuah era dimana industri komunikasi optik global mulai memasuki 100G, semua para manufacturer utama tidak hanya mempromosikan kepraktisan penerapan teknologi 100G, namun juga secara aktif mencari para penyedia teknologi yang bisa memberikan rating kecepatan transmisi hingga 400G, 1T, dan lebih besar lagi. Dengan pertumbuhan yang cepat atas permintaan bandwidth yang lebih tinggi, kecepatan kanal tunggal sebesar 10Tb/dtk akan menjadi rating transmisi jaringan telekomunikasi di masa depan. ZTE telah mendemonstrasikan kemungkinan transmisi data dengan kecepatan 10Tbit/dtk pada kanal tunggal tersebut melalui kabel fiber sepanjang 640km dengan menggunakan teknologi OFDM, sehingga membuka sebuah bab baru dari riset teknologi jaringan optikal di masa mendatang.

Seiring dengan waktu, ZTE telah melakukan investasi secara substansial pada teknologi bearer jaringan optik; mengembangkan perangkat model 100G dan produk-produk transmisi ULH, berbasis pada penerapan produk 100G, serta terlibat pada penelitian teknologi transmisi signal berkecepatan tinggi melebihi 100G. Dari interaksi yang intens dengan teknologi terbaru di dunia ini, ZTE telah berhasil mengatasi beberapa isu teknis utama pada teknologi transmisi optik berkecepatan tinggi dan telah menjadi salah satu pemain utama di bidang ini.

Hasil percobaan ZTE ini telah di presentasikan di Konferensi OFC/NFOEC 2011 pada tanggal 10 Maret 2011 lalu. Laporan ilmiahnya juga telah diterima sebagai “karya tulis setelah tenggat waktu”, dengan ZTE sebagai unit utama yang mencapai hasil. ZTE mengisi kesenjangan dalam bidang transmisi komunikasi fiber untuk perusahaan-perusahaan Cina dan menandakan sebuah gebrakan perusahaan Cina di dalam bidang teknologi tinggi dunia untuk jaringan optik. Karya Tulis Setelah Tenggat Waktu (Post Deadline Paper/PDP), yang meluncurkan karya tulis dan laporan paling kompetitif, adalah inti dari konferensi OFC – karya tulis ini merupakan PDP satu-satunya dari perusahaan Cina di konferensi tersebut. Karya tulis ini dipilih dan direkomendasikan oleh banyak pakar dunia terkenal di industri dan para akademisi, serta para pemegang posisi otoritas pada bidang komunikasi fiber.

“Dengan pengakuan dari OFC atas hasil penelitan kami atas teknologi 100G dan 100G Lebih, kami akan melakukan investasi lanjutan atas upaya di bidang transmisi optikal berkecepatan tinggi serta memberikan hasil-hasil penelitian lanjutan atas penerapan 100G di dunia yang tertunda,” jelas Fan Xiaobing, General Manager lini produk jaringan bearer ZTE.

Tentang ZTE

zte_logoZTE adalah perusahaan perangkat telekomunikasi dan solusi jaringan terdepan di dunia. ZTE memiliki rangkaian produk yang paling luas dan komplit di dunia – mencakup seluruh sektor secara virtual dari wireline, wireless, layanan dan pasar terminal. Perusahaan ini mengantarkan produk-produk dan layanan-layanan yang inovatif dan dibuat khusus pesanan untuk lebih dari 500 operator di lebih dari 140 negara, membantu mereka untuk mencapai pertumbuhan pendapatan dan membentuk masa depan dari komunikasi dunia. ZTE berkomitmen untuk mengalokasikan 10% dari pendapatan tahunannya untuk penelitian dan pengembangan, dan mengambil peran terdepan dalam beragam organisasi dunia untuk mengembangkan standar telekomunikasi baru. ZTE memimpin industri 3G Cina dengan penguasaan 30% pangsa pasar peralatan 3G di tahun 2008. ZTE merupakan sebuah perusahaan yang memiliki inisiatif corporate social responsibility (CSR), dan juga merupakan anggota dari UN Global Compact yang sangat ketat mengikuti Sepuluh Prinsip dari Global Compact dalam mengembangkan dan menjalankan CSR. ZTE adalah satu-satunya perusahaan manufaktur telekomunikasi, dengan saham yang terdaftar baik di Hong Kong dan Shenzhen Stock Exchanges (H share stock code: 0763.HK / A share stock code: 000063.SZ). Untuk informasi lanjut, silahkan kunjungi: www.zte.com.cn.

Leave a Reply

%d bloggers like this: