10Aug, 2011

ZTE meluncurkan Seri Terbaru Handset Android dan perangkat Data Card ke pasar Indonesia

FOTO_1Dengan kampanye Androholic, ZTE ‘menginvasi’ pasar Indonesia dengan produk-produk Android berperforma lebih baik serta harga lebih terjangkau

9 Agustus 2011, JakartaZTE Indonesia, anak perusahaan dari ZTE Corporation (ZTE) (A share stock code: 000063.SZ/H share stock code: 0763.HK), perusahaan publik global penyedia perangkat telekomunikasi dan solusi-solusi jaringan, dalam melanjutkan kesuksesan dan komitmennya kepada pasar Indonesia, hari ini meluncurkan 3 seri baru produk Android dan produk Data Card. Sebagai tambahan, ZTE juga akan menawarkan promo-promo baru untuk dua produk terdahulunya. Setelah kesuksesam ZTE Light Tab April 2010 lalu, peluncuran produk ini adalah langkah berikutnya bagi ZTE Indonesia dalam membuktikan keberadaannya di pasar terbuka handset Indonesia. Masih dengan strategi terminal pintarnya ‘Light Your Smart World’, ZTE terus menyediakan lebih banyak produk-produk Android dengan performa yang lebih berkembang dan harga terjangkau agar dapat dinikmati oleh semua kalangan. Dalam menyambut Ramadhan ini, ZTE berharap produk-produk Androidnya dapat menjadi bagian kebahagiaan semua orang, dimana saja, dalam berkomunikasi, merekam dan berbagi momen Ramadhan yang spesial ini.

Produk-produk baru ZTE bervariasi dari dua Smartphone unggulan (ZTE Freddo dan ZTE Blade), satu buah Tablet (ZTE Light Plus Tab), dan satu data card (ZTE MF190). Disamping peluncuran ini, ZTE juga merilis promo-promo marketing baru untuk produk terdahulunya ZTE Light Tab (diluncurkan April 2011) dan ZTE AC30 Global Mode.

Menjawab tantangan pasar akan permintaan handset Android yang terjangkau, ZTE hari ini meluncurkan produk smartphone Android unggulannya yaitu ZTE Freddo. ZTE Freddo (ZTE V852) adalah Smartphone Android dengan harga paling terjangkau yang diluncurkan dengan harapan lebih banyak lagi orang dapat menggunakan Android. Dengan harga yang sangat terjangkau, ZTE Freddo tidak menanggalkan fitur-fitur hebat dari sebuah smartphone. Pengguna dapat menikmati Smartphone ZTE Freddo yang dilengkapi dengan sistem operasi Android Froyo 2.2, layar sentuh resistif ukuran 2.8 inci dengan tampilan resolusi tinggi QVGA TFT 262 K warna, kamera 3 Megapixel, Wi-Fi, GPRS/EDGE, FM Radio, GPS, Digital Compass, memori eksternal yang dapat diupgrade sampai 16Gb, desain handset candybar yang dilengkapi tombol-tombol shortcut dan juga banyak lagi aplikasi yang sudah terinstall didalamnya seperti Twitter dan Facebook menjadikan smartphone ini sebagai smartphone Android all-in-one. ZTE Freddo akan tersedia di pasar Indonesia dengan harga Rp.999,000,-. FOTO_2

ZTE Blade, salah satu smartphone android ZTE yang telah banyak memenangkan penghargaan dimana versi CDMA-nya baru saja dirilis di Indonesia dengan nama Wide; adalah salah satu handset tertipis dan teringan yang ditawarkan dalam jajaran produk handset ZTE. Smartphone ini menggunakan sistem operasi Android Froyo 2.2 dengan tampilan layar sentuh kapasitif 3.5 inci WVGA TFT. Sebelum peluncurannya di Indonesia, ZTE Blade sudah terlebih dahulu mencapai kesuksesan di Eropa. Di Indonesia, ZTE Blade akan dijual ke pasar dengan harga Rp 1.499.000

Untuk produk tablet PC, setelah peluncuran ZTE Light Tab di akhir 2010 dengan beberapa operator global terkemuka dan April 2011 lalu di pasar Indonesia, ZTE telah melakukan beberapa perbaikan teknologi di tablet barunya, ZTE Light Plus Tab. ZTE Light Plus Tab adalah produk yang dikembangkan dari pendahulunya ZTE Light Tab. Kini ZTE Light Plus Tab menggunakan layar sentuh kapasitif, sistem operasi Android Gingerbread 2.3, Prosesor 1 GHz, DOLBY Surround 3.0, dan Kamera dual (belakang dan depan) yang membuat seri tablet berukuran 7 inci ini sebagai handset yang khusus didesain untuk menampilkan video HD.

“ZTE telah lama berkomitmen untuk memberikan inovasi dan produk berkualitas tinggi kepada konsumennya di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Dan hari ini kami sangat bangga dengan kehadiran produk-produk baru terminal ini dan memulai kampanye Androholic kami. Dengan kampanye ini, kami ingin menawarkan kepada pasar Indonesia berbagai macam smartphone dan PC tablet berkualitas tingi yang harganya sesuai dari sisi keuangan (value for money), terutama untuk para pengguna yang bermobilitas tinggi. Untuk meningkatkan penetrasi ke pasar, kami bekerjasama dengan XL Axiata yang akan memberikan paket bundling gratis 3 bulan berlangganan internet tanpa batas” jelas Susanto Sosilo, Direktur Divisi Terminal dari ZTE Indonesia. Logo dari kampanye Androholic adalah pesawat UFO Android ZTE, yang melambangkan invasi ZTE ke dunia. ZTE ‘menginvasi’ pasar Indonesia dengan meluncurkan beberapa produk android baru untuk semua kalangan.

Sebagai tambahan atas tiga terminal diatas, ZTE kali ini juga meluncurkan ZTE MF 190, Modem 3G user friendly terbaru dari ZTE yang mempunyai antarmuka Modem Manager yang bukan hanya mengatur koneksi Anda, tetapi juga menampilkan seluruh pesan yang diterima pada nomor mobile broadbandnya. Pengguna juga dapat membalas pesan-pesan teks pada saat login. Ditambah lagi pengguna akan mendapatkan kecepatan internet terbaik dengan 3G Reception Diversity, yang meningkatkan jangkauan sinyal dalam gedung dan memastikannya tetap dalam jaringan turbo ZTE selama mungkin. ZTE MF 190 di desain khusus agar pengguna tidak perlu lagi melakukan instalasi terhadap driver modem. Mereka cukup mencolokkan modem ini ke perangkat komputer mereka dan langsung dapat digunakan (plug and play).

Untuk mendukung peluncuran produk barunya, ZTE juga akan mengumumkan promo-promo baru untk produk terdahulu, ZTE Light Tab dan ZTE AC30. Promo baru termasuk skenario harga baru, paket bundling baru, dan kanal distribusi baru. ZTE Light Tab akan dipromosikan dengan harga Rp.1,999,999,- dan ZTE AC30 Global Mode, yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan koneksi internet kecepatan tinggi menggunakan SIM Card CDMA maupun GSM dimanapun mereka berada. Sehingga tidak akan ada lagi kendala blank spot dalam melakukan kegiatan berinternet.

“Dengan semakin meningkatnya permintaan atas produk ZTE Light Tab dan ZTE AC30, kami telah menyiapkan promo marketing baru guna membantu pengguna di seluruh Indonesia agar mempunyai akses mudah dan menikmati pengalaman mobilitas yang hebat yang ditawarkan oleh produk-produk kami,” tambah Sosilo.

Untuk memperkenalkan empat produk baru ZTE serta promo marketing baru, ZTE Indonesia akan menggelar ZTE Androholic Roadshow di beberapa kota di Indonesia mulai pertengahan Agustus 2011.

Untuk informasi lebih lanjut tentang produk dan promo ZTE, konsumen dapat menghubungi Call Center Handset ZTE di 021-29942006 atau mengunjungi www.zte.co.id.

—- Selesai —-

Tentang ZTE

ZTE adalah perusahaan penyedia perangkat telekomunikasi dan solusi-solusi jaringan terdepan di dunia dengan rangkaian produk yang paling luas dan komplit, mencakup seluruh sektor secara virtual dari wireline, wireless, layanan dan pasar terminal. Perusahaan ini mengantarkan produk-produk dan layanan-layanan yang inovatif, dibuat sesuai permintaan ke lebih dari 500 operator di lebih dari 140 negara, membantu mereka untuk memenuhi kebutuhan yang berubah dari para pelanggannya sementara mencapai pertumbuhan pendapatan. Pendapatan ZTE pada tahun 2010 memimpin industri dengan kenaikan sebesar 21% hingga USD 10.609 miliar. ZTE berkomitmen untuk mengalokasikan 10% dari pendapatannya untuk penelitian dan pengembangan, dan mengambil peran terdepan dalam beragam organisasi dunia untuk mengembangkan standar telekomunikasi. Sebuah perusahaan dengan beragam inisiatif corporate social responsibility (CSR), ZTE merupakan anggota dari UN Global Compact. ZTE adalah satu-satunya perusahaan manufaktur telekomunikasi dari China yang tercatat di bursa saham, dengan saham yang terdaftar baik di Hong Kong dan Shenzhen Stock Exchanges (H share stock code: 0763.HK / A share stock code: 000063.SZ). Untuk informasi lanjut, silahkan kunjungi: www.zte.com.cn.

Leave a Reply

%d bloggers like this: