04Oct, 2011

ZTE Selesaikan Uji Awal Interoperabilitas Antara FDD-LTE/TD-LTE dan GSM / UMTS

zte_logoZTE Selesaikan Uji Awal Interoperabilitas Antara FDD-LTE/TD-LTE dan GSM / UMTS untuk Industri Telekomunikasi

Interoperabilitas multi-jaringan yang didasarkan pada platform Uni-Ran

4 Oktober 2011, Shenzhen, Cina – ZTE Corporation (“ZTE”) (H share stock code: 0763.HK / A share stock code: 000063.SZ), perusahaan publik global penyedia perangkat telekomunikasi dan solusi-solusi jaringan, hari ini mengumumkan telah berhasil melakukan verifikasi awal interoperabilitas untuk industri telekomunikasi antara FDD-LTE/TD-LTE dan GSM / UMTS, yang didasarkan pada platform Uni-Ran multi-mode GSM / UMTS / FDD-LTE / TD-LTE.

Kesuksesan pengujian oleh ZTE ini penting karena menunjukkan bahwa mengurangi biaya langkah-demi-langkah transisi dari 2G atau 3G ke LTE adalah suatu hal yang mungkin. Jaringan 2G dan 3G adalah jaringan yang sudah mapan dan memiliki jumlah pelanggan yang besar. Saat ini, operator-operator telekomunikasi yang berpindah ke jaringan LTE, yang menyediakan bandwidth yang lebih besar dan layanan yang lebih kaya bagi pengguna, akan menghadapi tantangan salah satunya jangkauan sinyal yang terbatas.

Uji ini akan menghasilkan penyatuan antara jaringan LTE ddan jaringan yang sudah ada serta percepatan dalam penyebaran jaringan LTE. Uji ini juga menyoroti kemampuan platform-platform ini dalam mendukung video HD.

“Keberhasilan uji interoperabilitas menampilkan bagaimana ZTE berada di barisan depan dalam hal menciptakan solusi LTE,” kata Li Jian, Vice President ZTE. “Perusahaan ini berkomitmen untuk berkontribusi terhadap perkembangan global industri LTE.”

Selanjutnya, pengembangan dan pengaplikasian terminal-terminal multi-mode ini telah memungkinkan bagi operator LTE terkemuka untuk menggunakan jaringan 2G/3G yang sudah ada dan menyediakan roaming global untuk mengurangi biaya pembangunan jaringan-jaringan LTE.

Jumlah kontrak komersial LTE yang didapatkan ZTE terus meningkat. Perusahaan ini memenangkan 23 kontrak (termasuk CSL, Telenor, Sonaecom, Hi3G dan lain-lain) di semester pertama 2011, melebihi total kontrak di tahun 2010. Sepanjang semester pertama tahun 2011, ZTE sudah mengembangkan pengujian jaringan bekerjasama dengan lebih dari 80 operator di seluruh dunia, dan menerima konfirmasi pesanan terminal LTE sebanyak lebih dari 100.000 terminal dari operator telekomunikasi papan atas di seluruh dunia. Perusahaan ini memiliki jajaran produk terminal LTE yang komprehensif, termasuk data card, uFi, modul-modul, PC tablet, dan juga smartphone.

Di Indonesia, ZTE telah melakukan uji coba LTE dengan beberapa operator telekomunikasi papan atas Indonesia. Pada saatnya regulasi LTE disahkan di Indonesia, ZTE akan siap untuk menerapkan teknologi LTE secara komersial.

Tentang ZTE

ZTE adalah perusahaan penyedia perangkat telekomunikasi dan solusi-solusi jaringan terdepan di dunia dengan rangkaian produk yang paling luas dan komplit, mencakup seluruh sektor secara virtual dari wireline, wireless, layanan dan pasar terminal. Perusahaan ini mengantarkan produk-produk dan layanan-layanan yang inovatif, dibuat sesuai permintaan ke lebih dari 500 operator di lebih dari 140 negara, membantu mereka untuk memenuhi kebutuhan yang berubah dari para pelanggannya sementara mencapai pertumbuhan pendapatan. Pendapatan ZTE pada tahun 2010 memimpin industri dengan kenaikan sebesar 21% hingga USD 10.609 miliar. ZTE berkomitmen untuk mengalokasikan 10% dari pendapatannya untuk penelitian dan pengembangan, dan mengambil peran terdepan dalam beragam organisasi dunia untuk mengembangkan standar telekomunikasi. Sebuah perusahaan dengan beragam inisiatif corporate social responsibility (CSR), ZTE merupakan anggota dari UN Global Compact. ZTE adalah satu-satunya perusahaan manufaktur telekomunikasi dari China yang tercatat di bursa saham, dengan saham yang terdaftar baik di Hong Kong dan Shenzhen Stock Exchanges (H share stock code: 0763.HK / A share stock code: 000063.SZ). Untuk informasi lanjut, silahkan kunjungi: www.zte.com.cn.

 

Leave a Reply

%d bloggers like this: